Usai KKN, Ia Akan Pergi ke Amerika Latin Untuk Saksikan Piala Dunia 2014 di Brasil

“Enak ya.” Itu yang terbesit di dalam benak saya tatkala mengetahui teman satu desa KKN saya akan pergi ke Brasil usai melaksanakan KKN ini. Tentu, jika sekarang kita membahas soal Brasil, semua langsung tertuju ke satu  tujuan utamanya adalah menonton Piala Dunia 2014 Juni mendatang.

Namanya Yoga (paling kiri di foto), mahasiswa Jurusan Teknik Arsitektur Undip 2010 yang kemarin sama-sama satu desa dengan saya saat KKN di Limpung, Batang.

Dia mendapat kesempatan langka itu setelah mengikuti program “21 Hari Bersama LISTERINE”. Tahu kan itu produk apa? Ya, pasti tahu.

Dia beruntung bisa lolos untuk kloter pertama bersama tiga orang teman lainnya dari tiga kloter yang ada. Katanya, sih proses seleksinya cukup mudah. Selain menggunakan LISTERINE, juga disuruh untuk membuat cerita tentang pengalamannya menggunakan LISTERINE selama 21 hari itu. Essay itu kemudian dikirim ke panitia untuk kemudian diseleksi.

Dia lolos pada tahap itu bersama 9 orang lainnya dan diundang ke Jakarta untuk mengikuti proses selanjutnya. Seleksi selanjutnya adalah bermain futsal. Beruntung, dia memang sering main futsal dan akhirnya lolos menjadi peserta yang terbang ke Brasil secara GRATIS.

Rencananya, ia akan berada di negeri samba itu selama seminggu untuk menyaksikan upacara pembukaan dan pertandingan pembuka. Dan kabarnya sih, selain ke Brasil, juga akan jalan-jalan keliling Asia seperti ke Singapura dan Dubai. Wooow…!


Enak nih…! Bisa nih titip sesuatu (kalau jadwal nggak padat) 

1 comment: